MAZZARRI: "TORINO BARU MENDAPATKAN SEDIKIT DARIPADA YANG LAYAK MEREKA DAPATKAN"

"Sebuah laga berat dan Ventura telah melatih mereka dengan sangat baik. Ini akan menjadi ujian besar lain bagi kami. Kami juga harus lebih objektif"

APPIANO GENTILE – Walter Mazzarri membuka konferensi persnya satu hari menjelang laga tandang Inter pada Pekan 8 ke Torino dengan menimbang kemampuan lawannya besok: "Kita akan melihat sebuah pertandingan yang berat di tanah yang unik, melawan tim hebat yang telah dilatih dengan sangat baik oleh pelatihnya. Torino juga baru mendapatkan sedikit poin daripada yang layak mereka dapatkan sejauh musim ini. Ini akan menjadi ujian besar lain bagi kami, tapi saya yakin bahwa kami mampu menampilkan kinerja yang baik."

Sang pelatih kemudian mengingat kembali kekalahan Nerazzurri atas Roma sebelum jeda internasional: "Kami memang kalah, tapi permainan kami tidak begitu buruk. Kami membuat beberapa kesalahan dan kami menerima akibatnya, namun ada banyak hal positif juga. Kami perlu terus melakukan peningkatan sebagai sebuah tim, tapi secara keseluruhan, saya pikir sejauh ini kami telah melakukannya dengan baik, dan para pemain juga sudah berupaya keras."

Mengenai siapa pemain Torino yang perlu diwaspadai besok dan kesalahan apa yang harus dihindari Inter: "Cerci, Immobile, dan Barreto, tergantung siapa yang nanti bermain, semuanya merupakan ancaman serius. Mereka tim yang bagus dan kami harus sangat berhati-hati. Kami telah kemasukan beberapa gol, tapi itu hal yang telah dan terus kami perbaiki. Saya ingin kami lebih objektif dan memanfaatkan situasi sebaik-baiknya di sepertiga akhir."

Mazzarri juga ditanya tentang para pemain asal Argentina yang kembali dari tugas internasional. "Jika memang ada penundaan jadwal penerbangan, maka itu bukan salah siapa-siapa, jadi saya tidak punya alasan untuk mendenda para pemain. Bagaimana keadaan mereka dalam hal kebugaran? Saya belum tahu, mereka baru kembali kemarin, sudah melakukan pendinginan dan latihan ringan. Tapi mereka kembali tanpa cedera dan itu saja merupakan hal yang bagus. Saya akan melihat mereka dari dekat hari ini dan memilih pemain yang memberikan saya jaminan terbaik."

Sang pelatih kemudian mengaku bahwa dia sendiri tidak menonton laga seru antara Roma melawan Napoli semalam agar dia bisa mengamati pemainnya sendiri beraksi: "Saya menonton rekaman video Argentina vs Uruguay, alih-alih laga Roma. Saya harus melihat bagaimana keadaan pemain saya untuk bermain di laga melawan Torino."

Namun pelatih ini memberikan pendapatnya tentang Roma dan penampilan awal mereka yang mengesankan: "Mereka sangat solid tahun ini dan telah mendapatkan lebih banyak pengalaman sebagai tim. Mereka tampil seperti sebuah tim dengan pelatih hebat yang dipatuhi semua pemainnya. Mereka mempunyai peluang besar untuk terus maju."


 English version  Versión Española  日本語版  Versione Italiana 

Muat lebih banyak