PRESIDEN MORATTI: "KAMI TELAH MEMULAI, SATU PER SATU PERTANDINGAN"

"Pertandingan lain dalam 48 jam... kami sudah gugup! Tim ini memiliki karakter dan pemain yang disiplin dan ingin menunjukkan kemampuan mereka"

MILAN - Satu hari setelah kemenangan timnya atas Fiorentina di Stadio Giuseppe Meazza, presiden Massimo Moratti berbicara kepada para jurnalis di luar kantornya di pusat kota Milan.

Pagi ini menyenangkan setelah kemenangan kemarin, bukan?
"Ya, pagi yang indah, tapi kami harus menghadapi pertandingan lain dalam 48 jam, jadi kami sudah merasa gugup!"

Apakah Anda melihat Inter saat ini seperti di bawah asuhan Mourinho dulu?
"Tidak, tidak bisa dibandingkan, ini adalah tim dengan karakter dan pemain yang disiplin dan ingin menunjukkan - dengan segala upaya mereka, semua latihan yang telah mereka lakukan - kemampuan mereka di lapangan."

Apakah sekarang kita bisa berbicara tentang Scudetto lagi?
"Dengar, jika Anda mengatakannya di setiap pertandingan dan kemudian kami kalah... Tidak, kami baru memulai, kami akan menghadapi satu per satu pertandingan dengan baik."

Bagaimana pendapat Anda mengenai insiden Guarin?
"Siapa yang tahu, saya tidak tahu, saya tidak melihat kejadiannya dan - terus terang - saya tidak bertanya. Saya bertemu dengan Guarin sesudahnya, tapi dia terlihat tenang saja, saya pikir dia kecewa dengan yang terjadi. Tapi dia anak yang baik, jadi reaksinya - yang mungkin salah - harus diletakkan dalam konteks seperti itu."

Cambiasso membuat perbedaan lagi...
"Tegas, dia mendorong tim dan mencetak gol. Dia melakukan segala upaya yang bisa dilakukan seorang pemain, saya turut senang untuk dia dan keluarganya, mengingat dia baru menyambut kelahiran putranya."

Siapa yang paling membuat Anda terkesan di bagian awal musim ini?
"Saya turut merasa gembira untuk Jonathan dan Alvarez dan fakta bahwa mereka berdua adalah sosok yang sangat penting bagi klub dan tim."


 English version  Versión Española  日本語版  Versione Italiana 

tags: klub Moratti
Muat lebih banyak