Pelatih mengatakan kepada Inter Channel: "Semuanya berjalan sesuai rencana. Laga panas pertama hari ini, kami berupaya keras tapi mereka berhasil menjalani beban latihan dengan baik"
ROVERETO – Walter Mazzarri menyampaikan pandangannya kepada Inter Channel seusai laga persahabatan timnya melawan FeralpiSalò.
"Kami melakukan dua pertandingan dalam dua hari, selain itu kami bermain di tingkat yang berbeda hari ini, jadi kami harus menghadapi perlawanan yang keras untuk pertama kalinya. Kami agak kesulitan, tapi para pemain berhasil menjalani beban latihan dengan baik. Semuanya berjalan sesuai dengan jadwal. Kami senang."
Setelah itu pelatih berbicara kepada kelompok lain wartawan: "Apakah penilaian saya hari ini berbeda dengan kemarin? Kami agak kesulitan, kami sedikit lambat, tapi kami sudah menyelesaikan kamp pelatihan pramusim kami dengan baik dan itulah hal yang utama."
"Apakah semua pemain berada dalam tingkat yang sama? Bagi kami yang menjalani latihan ini tahu bahwa masing-masing pemain menyerap latihan pramusim dengan berbeda. Apakah Icardi masih harus melakukan latihan lain? Dia salah satu pemain yang agak kesulitan, tapi dia sudah melakukan banyak upaya dan berlatih dengan keras. Dia agak sedikit tertinggal.”
"Apakah kata-kata Moratti menyenangkan untuk didengar? Tentu saja. Anda pasti akan merasa senang bila mendengar presiden mengatakan hal-hal seperti itu. Tanda-tanda yang kita peroleh saat ini adalah relatif, yang terpenting adalah bahwa semua orang melakukan upaya maksimal."
"Kami masih kekurangan pemain sayap? Tidak perlu lagi membahasnya, klub yang akan berbicara tentang hal itu.”
Akhirnya, Mazzarri menjawab beberapa pertanyaan tentang pemain tertentu: "Kovacic? Kami tidak ingin kehilangan dia, tapi kami berharap untuk mendapatkannya kembali. Belfodil? Mustahil memberinya penilaian pada waktu di ujung pertandingan, tapi dia membuat kemajuan."
English version Versión Española 日本語版 Versione Italiana
RITIRO PIZOLO 2013 - INTERVISTA MAZZARRI POST INTER - FERALPISALO'